Tanda-Tanda Kebesaran Allah

Tanda-tanda kebesaran Allah itu nyata, termasuk yang ada di dalam diri manusia semuanya tampak terang benderang. Berikut adalah tujuh diantara tanda kebesaran-Nya dalam pencipta bumi.
1.       Reed Flute Cave, Guilin, China
Gua bawah tanah ini dulunya bernama Reed Flute Cave yang sekarang dikenal dengan nama Palace of Natural Art, terletak di kota Guilin, China, dengan kedalaman sekitar 750 kaki (±240 meter). Gua ini ditemukan pada zaman dinasti Tang, sekitar 1.000 tahun lalu. Pencahayaan buatan dengan berbagai efek warna dibangun tahun 1962 untuk mempercantik tampilan dan formasi bebatuan di gua itu, sehingga tampak semakin megah dan indah. Bagian terbesar gua ini adalah “panggung” Crystal Palace of the Dragon King (Istana Kristal Raja Naga), dapat menampung 1.000 orang. Gua ini pernah digunakan sebagai perlindungan dari serangan udara pada perang dunia II. Dan, sering diguakan sebagai lokasi pembuatan film.



       2.   The Devil’s Marbles, Northern Territory, Australia
Batu Menhir raksasa ini disebut “Karlu Karlu” oleh orang Aborigin dan merupakan salah satu tempat sakral bagi mereka. Batu-batu di The Devil’s Marbles itu sudah bermur 1,7 miliar tahun dengan granit di sekelilingnya. Kerusakan fisik batu-batu menhir raksasa itu akibat perubahan cuaca ekstrim berupa angin, air, suhu dan sinar matahari, bergabung mengikis dan membelah bebatuan tersebut selama berjuta-juta tahun.



                       3.   Salar De Uyuni, Bolivia, Amerika Selatan
Salar de Uyuni merupakan danau garam kering yang terdapat di 10.000 kaki   Pegunungan Andes, Bolivia. Doperkirakan terdapat lebih dari 10 miliar ton garam disana. Danau garam kering itu bila terguyur hujan akan berubah menjadi cerin terbesar di dunia. Berdiri atau berjalan di cermin raksasa yang memantulkan langit hingga ke garis khatulistiwa itu, seakan berada di surge. Banyak film spiritual telah dibuat di lokasi ini.



                       4.     Landscape Arch, Utah, Amerika Serikat (Utara)
Jembatan alami berupa lengkungan bebatuan pasir yang spektakuler nan indah Ini berada di kawasan lindung Taman Nasional Arches. Terpahat secara fantastic sejak ribuan tahun yang lalu oleh hantaman badai pasir dan badai hujan hingga menjadi jembatan dengan ketinggian 290 kaki (±88 meter) melewati padang pasir Utah.


                       5.     Eye of the Sahara, Mauritania, Afrika

Dengan bentuk seperti mata yang menakjubkan, Eye of Sahara pertama kali dilihat saat manusia mampu menembus ruang angkasa dan menyaksikan keajaiban Eye of Sahara seluas  ±30 mil itu.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jenis Patah Tulang

Apa bedanya Palang Merah, Bulan Sabit Merah dan Kristal Merah?

[INDEX] Daftar Tugas Mata Kuliah Filsafat Pendidikan